Perubahan iklim merupakan salah satu isu terhangat yang mendunia. Perubahan iklim sendiri didefinisikan sebagai perubahan variabel iklim, khususnya suhu udara dan curah hujan yang terjadi secara berangsur-angsur dalam jangka waktu yang panjang antara 50 sampai 100 tahun ( inter centenial ). Bentuk nyata dari terjadinya perubahan iklim ialah adanya peningkatan suhu dipermukan bumi. Peningkatan suhu rata-rata diberbagi belahan bumi ini disebabkan oleh berbagai hal, baik oleh aktivitas manusia ataupun karena kejadian alam. Walaupun demikian, penyebab utama dari adanya peningkatan suhu ini ialah akibat aktivitas manusia.
Situs informasi seputar hewan dan kesehatanya